Indah Riawaningsih

Foto saya
Karanganyar, Surakarta, Jawa Tengah, Indonesia
Seseorang itu akan dihargai apabila ia juga menghargai orang lain.

Selasa, 30 Juli 2013

PUISIKU, Puisi Kemerdekaan

Kemerdekaan

Suara tembak terus menderu,
angin pun ikut berhembus seolah ikut berperang,
mereka . . . . berjuang dengan keyakinan dan harapan,
maju . . . . maju . . . . hancurkan kekuatan lawan,
demi kemerdekaan,
Dengan seribu peluh sampai titik darah penghabisan,
asamu tak pernah padam,
kau terus berjuang . . . .
demi kemerdekaan . . . .
Kau pertaruhkan harta benda dan nyawamu,
kau kerahkan segala kekuatan,
demi kemerdekaan,
Dan akhirnya . . . .
Tuhan pun berkenan,
kemerdekaan ditangan,
Bangsa yang dulu dijajah,
kini telah merdeka,
Wahai kusuma bangsaku,
perjuanganmu . . . .
adalah tauladan bagi kami,
Saat ini . . . .
kami para penerus bangsa,
selalu mengenang jasa-jasamu,
mengabadikan pengorbananmu,
dengan melanjutkan perjuanganmu,
memajukan tanah air dan bangsa,
yang kini telah merdeka . . . .
Oleh : Indah Riawaningsih